Rangkaian Penghemat Listrik Rumah

blogwaves
0


PLN sudah beberapa kali menaikkan tarif listrik rumahtangga secara berkala hingga saat ini pengeluaran listrik rumahan menjadi lumayan besar untuk daya 450VA-1300VA.

Sebenarnya ada banyak cara menghemat listrik yang sederhana tanpa rangkaian elektronik, namun membutuhkan kedisplinan tinggi agar berhasil, yaitu mematikan peralatan listrik yang tidak perlu.

Untuk orang yang sering lupa atau sibuk, cara itu seringkali gagal karena tidak setiap saat mereka ingat dan mau disiplin menghemat pemakaian listriknya. Oleh karena itu mereka lebih memilih menggunakan rangkaian penghemat otomatis yang bisa dipasang di rumah tanpa harus mengawasi pemakaian alat listriknya.

Umumnya rangkaian penghemat listrik di pasaran sebenarnya adalah sebuah perangkat listrik yang dapat meningkatkan efisiensi daya PLN di rumah, atau yang biasa disebut dengan cos-phi.

Setiap peralatan listrik rumah tangga mempunyai efisiensi yang berbeda, bisa 60% sampai 90%. Artinya jika daya listrik yang diserap alat tersebut dari PLN=100 Watt, sebenarnya yang benar-benar dipakai hanya 60-90Watt saja. Dengan kata lain kita harus membayar harga listrik 100Watt untuk pemakaian 60Watt. Bayangkan jika ada bayak peralatan listrik yang menyala di rumah, tinggal mengalikan saja kerugiannya!!

Nah rangkaian penghemat berikut akan berusaha memperbaiki efisiensi total peralatan listrik di rumah agar mendekati 100%. karena memang angka 100% ini mustahil untuk didapatkan, jadi mendekati saja cukuplah.
Akhirnya tagihan listrik akan menyusut hanya sesuai dengan pemakaian saja. Apalagi kalau ditambah mau disiplin memtikan alat listrik yang tidak perlu.....

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)