Pengganti Isolasi Kabel Dengan Kantong Kresek

blogwaves
0
Setiap kali melakukan penyambungan kabel, tentu selayaknya diisolasi dengan menggunakan isolator-tape. Namun bagaimana ketika dalam keadaan mendesak isolator-tape tidak ada atau sedang habis?

Ternyata tas kresek bisa dimanfaatkan untuk mengisolasi sambungan kabel kalau tida tersedia tape-isolasi. Caranya adalah sebagai berikut :


Ambil kantong kresek plastik yang tipis (warnanya kalau bisa sesua warna kabel yang disambung) lalu gunting atau sobek sekira 10 x 3 cm, bentuknya tidak perlu rata, asal saja pun jadi. Apabila sambungan kabel yang hendak dibungkus lebih besar, sobeklah agak lebih lebar juga.
Setelah itu gulungkan/lilitkan sobekan kantong kresek tadi ke sambungan kabel yang hendak dibungkus. Agar pembungkusan menjadi rapi dan erat, ketika menggulungkan hendaknya agak ditarik sedikit.
Sisakan sedikit ujung sobekan, sekitar 1 cm, dan tahan (pegang) posisi gulungan hingga tidak terburai.
Siapkan korek api.
Bakarlah ujung sobekan dengan korek api sekali lewat saja (sekilas, tidak lama-lama), yang penting ujungnya sudah meleleh, lalu segera gulung/pilin hingga habis. Gunakan jari-jari tangan ketika memilin ujung sobekan yang sudah meleleh sampai menyatu dengan bagian sobekan yang sudah tergulung. Tidak usah takut panas, karena rasanya tidak terlalu panas.

Jika ada bagian yang tidak rata, bakar sekilas dengan korek api bagian itu lalu segera pilin hingga tampak rata.




Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)